Rabu, 17 September 2014

Kampus putih, jas merah

" Universitas Muhammadiyah Malang mengedukasi bangsa "

Kampus III, terletak di Jalan Telogo Mas No.246, Dekat Sengkaling, Malang, Jawa Timur ini mampu menarik perhatian pelajar dari tingkat SMA/SMK sederajat. Mereka datang dari pelosok dalam negeri maupun luar negeri.

Sejak gelombang pertama dibuka berbagai jenis fakultas penuh oleh sederetan calon peserta jalur mandiri. Persaingan yang ketat membuat para pelajar bersih keras menjawab soal-soal yang diujikan. Berbagai persiapan mereka kerahkan dari jauh-jauh hari. Dan satu harapan yang mereka impikan yaitu dapat masuk menjadi bagian mahasiswa baru di Universitas Muhammadiyah Malang tersebut.
Universitas Muhammadiyah Malang mempunyai beberapa fakultas, yaitu: Agama Islam, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Hukum, Ekonomi dan Bisnis, Teknik, Pertanian-Peternakan, Psikologi, Ilmu Kesehatan dan Kedokteran.  Selain itu juga menyelenggarakan pendidikan pascasarjana dan doktor.  Saat ini UMM mempunyai 48 program studi yang terdistribusi di beberapa fakultas.
Program pendidikan terdiri dari program diploma, sarjana strata 1, pascasarjana, program doktor dan program profesi.  Untuk proses pembelajaran, UMM sudah menerapkan e-learning dan open course ware.  Beberapa jurusan sudah menerapkan sistem ujian berbasis komputer (computer based test).  Mahasiswa dapat mengakses materi pemebalajaran dalam bentuk hard copy di perpustakaan dan secara online, yaitu di digital library, e-journal, skripsi online, dan lain-lain.

Link share :
http://www.umm.ac.id/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


My Facebook Here